BUKA BERSAMA ANGGOTA PI 2022
Posted On Dec 22, 2024 By Wildan
Pada tanggal 7 April 2022, telah diadakannya buka bersama (BUKBER) oleh ketua umum dan wakil ketua umum UKM Badminton UM kita yaitu Ziaul Rahmah dan Zakhi Ilham Alfauzi.
Buka Bersama diadakan di rumah Ziaul pada pukul 17:00 WIB dengan dihadirinya para anggota inti UKM Badminton UM 2022. Diadakannya buka Bersama tersebut merupakan sebuah bentuk tasyakuran dari ziaul dan zakhi yang telah terpilih menjadi ketua dan wakil ketua umum UKM Badminton Universitas Negeri Malang periode 2022/2023.
Hidangan yang di berikan untuk berbuka ada es buah dan berbagai takjil yang dapat mengenyangkan para anggota yang datang dan tidak lain menu utamanya yaitu tumpeng. Setelah menyantap hidangan yang sudah disediakan oleh tuan rumah para anggota tidak lupa melaksanakan ibadah sholat maghrib, selanjutnya diadaan kegiatan perkenalan anggota baru yang datang.
Kegiatan perkenalan berakhir, selanjutnya momen yang tidak akan pernah dilupakan pada setiap pertemuan yaitu foto Bersama dan pembuatan video maupun tiktok.